maxwin138
maxwin138
maxwin138

Anies soal Izin Senam Bareng di Stadion Patriot Bekasi Dicabut: Semangat Tidak Boleh Surut

Anies soal Izin Senam Bareng di Stadion Patriot Bekasi Dicabut: Semangat Tidak Boleh Surut

Liputan6.com, Jakarta – Acara senam pagi PKS bersama Bakal Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan dibatalkan. Sebab, izin penggunaan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dicabut sebelum acara digelar. Akhirnya acara berubah jadi jalan sehat di posko pemenangan Anies-PKS di Bekasi.

Anies mengatakan, semangat tidak boleh surut meski ada tantangan. Ia yakin akan mendapatkan keberhasilan bika niat baik dikerjakan dengan orang baik.

“Insyaallah tantangan apapun akan bisa dilewati dan pagi ini kita akan olahraga bersama insyallah jiwa kita sehat, mental kita sehat. Dengan niat baik dikerjakan bersama orang baik dan bertujuan baik insyallah membawa keberhasilan buat kita bersama,” ujar Anies di Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (29/7).

“Lokasi boleh berpindah tapi tujuan tidak akan berganti. Tantangan boleh ada tapi semangat tidak pernah surut,” katanya.

Anies pun memberikan pesan kepada pendukungnya untuk bersama-sama merapihkan barisan. Ia berharap bisa membawa kemenangan di Pilpres 2024 dimulai dari Jawa Barat.

“Pagi hari ini kita berkumpul bersama merapihkan barisan, mengokohkan semangat, meneguhkan ikhtiar, InsyaAllah sama sama kita hantarkan kemenangan dari bekasi, Jawa Tengah barat untuk Indonesia,” ujarnya.

Presiden PKS Achmad Syaikhu yang turut menemani Anies punya dugaan kenapa Pemda Bekasi mencabut izin penggunaan Stadion Patriot. Tidak lain adalah karena sosok Anies Baswedan yang akan hadir.

“Tapi nampaknya semalam dibatalkan batalnya nih memang agak mendadak saya menduga gara gara pak Anies ikut serta senam jadi dibatalin,” ujar Syaikhu.

https://www.liputan6.com/pemilu/read/5356571/anies-soal-izin-senam-bareng-di-stadion-patriot-bekasi-dicabut-semangat-tidak-boleh-surut”>Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *