Dewan Pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bakal mendatangi DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Selasa, 12 September 2023.
Kabar ini disampaikan Bacapres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan usia hadir di rapat pemenangan di DPP PKB, Cikini, Jakarta Pusat, pada Senin (11/9/2023).
“Rencana besok InsyaAllah besok akan silaturahmi bersama-sama ke DPP PKS bersama tim PKB,” kata Anies.
Anies menyampaikan, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bakal memimpin kunjungan ke DPP PKS itu. Anies menyebut, ia juga bakal ikut hadir di pertemuan perdana antara PKB dan PKS sejak Cak Imin dipilih sebagai cawapres.
“Jadi Gus Muhaimin bersama jajaran besok siang akan ke PKS dan kemudian bersilaturahmi di sana,” kata dia.
Sebelumnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyatakan, akan lebih dulu menunggu kedatangan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebelum menggelar Musyawarah Majelis Syuro.
Diketahui, Partai Nasional Demokrat (NasDem) telah mendeklarasikan Cak Imin sebagai Cawapres dari Bacapres Anies Rasyid Baswedan. Namun, hal ini belum direstui oleh PKS.
“Ya Insya Allah (Musyawarah Majelis Syuro digelar setelah Cak Imin datang),” kata Ketua Fraksi PKS di DPR, Jazuli Juwaini di Gedung Parlemen Jakarta, Selasa 5 September 2023.
https://www.liputan6.com/pemilu/read/5395002/anies-usai-rapat-pemenangan-di-markas-pkb-bersama-cak-imin-insyaallah-kita-sevisi”>Source link